5 Tips Jualan Online Saat Ramadhan Agar Makin Untung

Bulan Ramadhan sering menjadi momentum bagi para pebisnis untuk melariskan dagangannya. Hal ini karena perputaran uang di tengah masyarakat di bulan Ramadhan terbilang sangat besar. Bagi para pebisnis, termasuk penjual online, mempersiapkan stok dagangan hingga dan lain-lainnya harus disiapkan dengan matang. Ini agar produk yang mereka jual semakin menarik minat masyarakat untuk dibeli. Bagi para penjual online, terutama yang baru merambah dunia digital, terdapat beberapa tips agar jualan online Anda semakin untung saat bulan Ramadhan ini.

 

Tips Jualan Online Saat Ramadhan Agar Makin Untung

1. Menjual parcel Ramadhan

Selama bulan Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri, banyak orang memberikan parcel dan kue kering sebagai hadiah untuk menjalin persaudaraan dan memperkuat hubungan sosial. Oleh karena itu, parcel merupakan salah satu produk yang selalu laris diminati pembeli saat bulan Ramadhan. Adapun beberapa rekomendasi parcel Ramadhan yang diminati oleh pembeli yaitu kue kering, minuman, snack, kue dan cake, kopi, hijab dan pashmina, alat ibadah, lilin, dan reed diffuser. 

2. Membangun interaksi dua arah di media sosial

Data menyebutkan bahwa sebanyak 91% pengguna internet di Indonesia memiliki akun media sosial. Oleh karena itu, jika Anda memanfaatkannya dengan baik, maka media sosial dapat jadi sarana yang ampuh untuk membangun komunikasi yang erat dengan calon pembeli maupun pelanggan setia Anda. Hal ini dapat Anda manfaatkan misalnya dengan menaruh link toko online di bio media sosial. Selain itu, Anda juga perlu memperhatikan waktu prime time masyarakat Indonesia bermedia sosial ialah saat sahur, sebelum berbuka puasa, dan setelah tarawih. Momen ini dapat Anda manfaatkan dengan melakukan activity di media sosial.

3. Upgrade toko di marketplace

Bulan Ramadhan ini dapat menjadi momentum yang pas untuk mengupgrade toko Anda. Banyak fitur eksklusif yang dapat Anda manfaatkan jika mengupgrade toko Anda menjadi Power Merchant di Marketplace. Anda sebagai penjual juga bisa mendapatkan berbagai keuntungan seperti bebas ongkir, jadi toko pilihan pembeli, dan promosi dengan broadcast chat. Tak hanya itu, ada juga keuntungan lain seperti tambahan 5% Ekstra Kredit TopAds setiap top-up, 200 Etalase Toko, Produk Unggulan, Dekorasi Toko dan masih banyak lagi. Oleh karena itu penting bagi Anda untuk mempertimbangkan mengupgrade toko Anda di bulan Ramadhan ini mengingat semakin tingginya minat masyarakat untuk membeli berbagai barang atau produk.

4. Hadirkan berbagai jenis promosi

Sisihkan sekian anggaran bisnis Anda untuk melakukan promosi saat Ramadhan. Tawarkan berbagai promosi menarik untuk menarik perhatian calon pembeli. Sebelum menghadirkan promosi, kenali target pasar Anda terlebih dahulu. Anda juga dapat melakukan riset dengan melihat strategi kompetitor, seperti cara mereka atur promosi dan apa yang disukai pembelinya. Sejumlah promosi yang dapat Anda pertimbangka yaitu kupon cashback, diskon, flash sale, hadiah pembelian, bebas ongkir, dan masih banyak lagi. 

5. Membuat halaman toko atau sosial media yang mempesona

Ramadhan adalah kesempatan besar untuk menarik lebih banyak pembeli untuk berbelanja ke toko Anda atau mengunjungi akun media sosial Anda. Anda dapat mengoptimalkan tampilan halaman toko dan halaman produk agar calon pembeli tertarik untuk mengunjungi tokomu. Anda juga dapat mengoptimalkan tampilan feed instagram toko Anda agar semakin banyak engagement. Anda dapat membuat tema khusus Ramadhan untuk toko atau sosial media sehingga semakin menambah nuansa bulan puasa. Selain itu, jangan lupa mempertajam tulisan atau copywriting yang langsung bisa dipahami oleh target pembeli. Gunakan kalimat yang bisa mencuri perhatian calon pembeli pada banner toko maupun caption feed Instagram.

Bagikan Artikel ke :

Artikel Terkait